img

BNI dan ASDP Eratkan Silaturahmi di Pertandingan Futsal Persahabatan

Victor Marseleus - Kantor Cabang Balikpapan

Jumat, 3 Juni 2022 - BNI Kantor Cabang Balikpapan menggelar pertandingan futsal persahabatan dengan ASDP Cabang Balikpapan di Global Sport Center Balikpapan, Jumat (03/06).

Dalam acara, hadir General Manager Bapak Cuk Prayitno beserta tim futsal dari PT. ASDP dan BNI Hi-Movers sekalian. Diramaikan pula kehadiran Bapak Dori Apriandi dan Bapak Bennie Ritha Tandilintin beserta Bro Phaly Yusniarman yang didapuk sebagai Kapten tim pada pertandingan persahabatan itu.

Di akhir pertandingan, Kapten Tim BNI Bapak Phaly menyebut bahwa games berjalan cepat, juga bertenaga, dan penuh semangat. "Namun tetap enjoy, fun dan sportif," demikian diungkapkan.

“Pertandingan persahabatan antara ASDP Cabang Balikpapan dan BNI Cabang Balikpapan merupakan ajang silaturahmi dengan nasabah, guna menciptakan kolaborasi dan sinergi yang lebih baik. Pertandingan ini juga berguna untuk mematangkan persiapan dan mental tim futsal BNI Cabang Balikpapan untuk menghadapi turnamen PERBANAS yang sempat tertunda akibat pandemi," tambahnya.

Walau mengaku kelelahan, kedua tim mengaku puas karena tujuan awal dari pertandingan ini sudah tercapai. Demikian dijelaskan Penyelia Pemasaran Bisnis Bapak Bennie Ritha Tandilintin. “Sewaktu bertanding di lapangan, kita fokus enjoy dan fun bermain. Ketika giliran menonton, pas jeda tanding, kami menjalin komunikasi, berbincang-bincang membahas hal-hal apa saja yang bisa dijalin, terutama kerja sama antara BNI dan ASDP Cabang Balikpapan,” urainya.

Pada kesempatan, Bapak Cuk Prayitno dari ASDP menilai kegiatan seperti ini merupakan hal yang sangat positif dalam menjalin sinergi kolaborasi antar BUMN, karena dilaksanakan lewat media olahraga yang selain menyehatkan juga mengandung nilai-nilai sportifitas. “Lewat pertandingan pada hari ini, kita harapkan semuanya bisa saling mengenal antara teman teman ASDP dan BNI cabang Balikpapan, Juga mewujudkan work life balance dalam kondisi transisi (endemi) saat ini,” tukasnya.

Sementara, Pemimpin Outlet Terminal Kariangau yang juga Ketua SP BNI Balikpapan, Bapak Dori Apriandi menyampaikan pada hari ini lebih menekankan silaturahmi antar BUMN bukan hanya mengejar kemenangan semata.

SHARE: