img

BNI Hi-Movers Adu Inovasi Kreatif di BINNOVA 2024

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNINegara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI kembali memperkuat tradisinya sebagai inovator dalam industri perbankan lewat Business Innovation Award (BINNOVA) Batch 2 dan Batch 3 yang mengusung tema utama tentang Peningkatan Active User wondr by BNI dan Peningkatan Efektivitas Proses Bisnis internal BNI.

Corporate Secretary BNI Okki Rushartomo menjelaskan, Grand Final Pitching BINNOVA 2024 yang merupakan puncak dari rangkaian program BINNOVA tahun ini tersebut telah terselenggara pada 15 Oktober lalu. "Event ini diharapkan mampu mendorong inovasi dari para BNI Hi-Movers untuk menciptakan solusi-solusi baru yang relevan dan aplikatif bagi perkembangan bisnisasa.

Transformasi Melalui Inovasi BINNOVA

BINNOVA adalah bagian dari transformasi inovasi BNI yang berperan sebagai wadah bagi BNI Hi-Movers untuk berinovasi dan menciptakan solusi bisnis yang relevan dengan kebutuhan nasabah dan pertumbuhan perusahaan. BINNOVA merupakan inisiasi Divisi Corporate Development and Transformation (CDV).

“BNI Hi-Movers telah berpartisipasi dan telah terkumpul total 183 ide inovasi melalui platform BNI Ideabox sejak Juni hingga Agustus 2024. BNI Ideabox sendiri merupakan platform khusus yang disediakan BNI bagi BNI Hi-Movers, untuk menyampaikan, memvalidasi, dan mengembangkan ide-ide inovatif yang dapat memberikan dampak nyata bagi pertumbuhan bisnis perusahaan”, kata Pemimpin Divisi CDV, R. Pratama Prabawaputra.

"Dari 183 ide inovasi tersebut, sebanyak 16 ide terpilih untuk masuk ke tahap inkubasi melalui proses Customer Validation dan Product Validation. Setelah melewati proses seleksi yang ketat, enam tim inovator terbaik berhak mengikuti Grand Final Pitching untuk menampilkan solusi-solusi inovatif mereka di hadapan juri dari jajaran Direktur BNI dan mitra eksternal," sambung Pratama Prabawaputra.

Dewan juri Grand Final Pitching BINNOVA Batch 2 & 3 tahun 2024 ini, terdiri dari Pemimin Divisi Human Capital Strategy (HCS) Ibu Yenny Sari Dewi, Pemimin Divisi Retail Digital Channel (RDC) Bapak Indra Gunawan, DGM Divisi Distribution Network and Services (DNS) Bapak Junaido Kholil, serta juri tamu dari Telkom Indonesia Bapak Fauzan Feisal dan Chief Financial Officer BNI Ventures Bapak Lugas Pancafitri.

Peningkatan Pengguna Aktif dan Efektivitas Proses Bisnis

Grand Final Pitching BINNOVA 2024 mengusung dua tema utama yaitu, Peningkatan Active User wondr by BNI dan Peningkatan Efektivitas Proses Bisnis. Dua tema utama itu diusung dengan harapan BINNOVA 2024 ini dapat memberikan berbagai solusi kreatif yang fokus pada pemanfaatan teknologi untuk meningkatkan keterlibatan dan efisiensi operasional.

Setelah melalui tahap seleksi yang panjang, 3 inovasi berhasil dipilih untuk tema Peningkatan Active User wondr by BNI. Pertama adalah inovasi BNI Paylater yang merupakan fitur metode pembayaran yang mudah dan fleksibel. Fitur ini memungkinkan nasabah melakukan transaksi dengan lebih mudah dan aman melalui platform wondr by BNI.

Kedua, ada inovasi wondr-Full Simponi berupa solusi investasi keuangan yang menawarkan kebebasan finansial bagi nasabah. Fitur dalam inovasi ini menggabungkan layanan investasi dalam satu aplikasi yang mudah dan aman. Kemudian inovasi ketiga untuk tema ini adalah wondr Milestone. Pada prinsipnya, inovasi ketiga ini merupakan pendekatan gamifikasi untuk meningkatkan transaksi aktif pengguna wondr by BNI dengan memberikan reward atas setiap transaksi yang dilakukan.

Sama halnya dengan tema pertama, pada tema kedua, Peningkatan Efektivitas Proses Bisnis, juga terpilih 3 inovasi yang ditampilkan pada tahap final. Pertama adalah inovasi Super Apps BNI Merchant berupa aplikasi multifungsi yang memudahkan merchant untuk mendaftar QRIS, melakukan transaksi, serta menghubungkan pembayaran dan tagihan secara real-time.

Inovasi kedua adalah Aktivasi Merchant Instan yang merupakan solusi untuk mempermudah proses registrasi merchant dan onboarding QRIS secara online dalam satu aplikasi, menghemat waktu dan meningkatkan efisiensi proses. Sedangkan inovasi ketiga ada New DigiSales BNI & REACT. Inovasi ini dihadirkan sebagai sistem regulasi pelaporan aktivitas penjualan secara real-time melalui fitur Real-Time Sales Activity Tracker (REACT), yang dilengkapi dengan dashboard dinamis untuk meningkatkan efektivitas proses penjualan.

Proses Seleksi dan Tahapan BINNOVA 2024

Seluruh ide yang masuk dalam Grand Final Pitching BINNOVA 2024 telah melalui proses seleksi panjang dari mulai Idea Submission yang berlangsung sejak Juni hingga Agustus 2024.

R. Pratama Prabawaputra menjelaskan bahwa seluruh ide-ide yang masuk melalui platform BNI Ideabox, selanjutnya akan melalui proses prioritisasi dan inkubasi. Pada tahap ini, para inovator menjalani serangkaian pelatihan untuk memvalidasi ide-ide mereka dari sisi pelanggan dan produk, diikuti dengan penyusunan prototipe dan evaluasi menyeluruh oleh tim penilai serta manajemen BNI.

Dukungan Manajemen dan Implementasi Inovasi

Setelah melalui proses penilaian yang ketat, pemenang Grand Final Pitching akan menerima dukungan penuh dari manajemen BNI untuk mengimplementasikan ide-ide mereka dalam skala yang lebih luas. "Selain itu, BNI juga memberikan penghargaan berupa hadiah uang tunai total puluhan juta rupiah dan TapCash kepada para pemenang dan juara favorit," tutup Pratama Prabawaputra.

SHARE: