img

Netralitas BNI Hi-Movers pada PEMILU 2024 dalam Bermedia Sosial

BNI Hi-Movers, Menghadapi penelenggaraan PEMILU 2024 mendatang dengan berbagai informasi yang mulai marak dilaksanakan di berbagai media komunikasi termasuk melalui media sosial, maka sejalan dengan arahan KBUMN (cfm. S-560/S.MBU/10/2023 tgl. 27 Oktober 2023), dengan ini kami sampaikan hal-hal sebagai berikut :

1. Segenap BNI Hi-Movers agar selalu menerapkan prinsip-prinsip 'bijak bermedia sosial, dengan memedomani surat kami No. CSE/6/399, tgl. 7 Juli  2023 perihal : Petunjuk Teknis Aktivitas dan Penggunaan Media Sosial dan Petuniuk Teknis Manajemen Krisis Media Sosial BNI.

2. Untuk menjaga sika netralitas terhadap PEMILU 2024 pada aktivitas bermedia sosial dimaksud, maka kepada segenap BNI Hi-Movers :

  1. Dilarang memberikan dukungan dalam semua bentuk postingan narasi, foto, ilustrasi, audio dan video (termasuk like, comment & share) pada semua kegiatan kampanye (campaign) yang bersumber dari : partai politik, konstituen, calon legislatif (caleg), serta pasangan calon (paslon), baik pada pemilihan legislatif (pileg), pemilihan kepala daerah (pilkada), maupun pilpres (pemilihan presiden);
  2. Dilarang memposting comment yang berkonotasi negatif dan menghasut, baik terkait isu-isu PEMILU maupun isu-isu lainnya yang berpotensi menimbulkan konflik dan menjadi berita viral negatif;
  3. Dilarang memposting foto bersama bakal calon/pasangan calon, pada pileg, pilkada, dan plipres.
  4. Dilarang memposting aktivitas deklarasi atau acara bakal calon dan paslon pile, pilkada, dan pilpres sertaacara partai politik lainnya
  5. Dilarang memposting aktivitas menjadi pembicara/narasumber dalam kegiatan partai politik dan semua bentuk aktivitas kampanye pada pileg, pilkada, dan pilpres;
  6. Dilarang memposting semua bentuk atribut kepartaian termasuk foto/ilustrasi figur balon/paslon aktivitas kampanye pada pileg, pilkada, dan pilpres.

3. kepada segenap Divisi/Satuan/Unit Fungsional kami harapkan dapat meneruskan informasi ini kepada unit-unit yang menjadi supervisinva.

SHARE: