img

BNI Turut Lestarikan Bumi

Halo BNI Hi-Movers, Perubahan iklim akibat penggunaan bahan bakar fosil, deforestasi hutan, dan polusi telah menyebabkan cuaca ekstrem makin sering terjadi. Rekor cuaca buruk di seluruh Bumi hampir terjadi setiap tahun.
Indonesia mungkin tidak terlalu merasakan dampak perubahan iklim ini, tapi lambat laun kita juga akan mengalami masalah serius, termasuk kekeringan dan cuaca panas. Ya, bagaimanapun Bumi sedang mengalami anomali cuaca yang cukup mengerikan.

PT Bank Negara Indonesia (Persero), Tbk. atau BNI terus berkomitmen untuk terus menjadi agen transformasi dalam penerapan prinsip lingkungan, sosial, dan tata kelola yang baik. BNI mendorong sejumlah program penerapan ESG sebagai standar kinerja operasional Perusahaan yang berkelanjutan.

Direktur Manajemen Risiko BNI David Pirzada mengatakan Perseroan memainkan peran penting dalam mempromosikan praktik bisnis yang lebih bertanggung jawab dengan mempertimbangkan prinsip ESG. Dalam penerapan ESG tersebut, David mengatakan BNI berpegang pada prinsip 3P yakni profit, people dan planet. BNI juga melanjutkannya dengan menciptakan infrastruktur serta standar-standar yang dapat diikuti oleh semua lini bisnis di BNI.

BNI juga baru-baru ini menerbitkan obligasi hijau senilai Rp5 triliun yang dikembangkan berdasarkan prinsip pedoman dalam obligasi hijau dengan dana yang akan digunakan untuk memfasilitasi proyek-proyek dalam kategori kegiatan usaha lingkungan. Untuk membantu transisi ekonomi karbon di Indonesia, BNI juga telah memperoleh peringkat Surat Utang Jangka Panjang ini dari PEFINDO untuk periode satu tahun, dengan peringkat AAA yang merupakan peringkat tertinggi.

Per Juni 2021, BNI juga memiliki investasi pada portofolio hijau sebesar Rp 139.4 Triliun atau 24.5% dari total penyaluran kredit BNI, terdiri dari kredit yang disalurkan ke sektor-sektor yang memenuhi Kriteria Kegiatan Usaha Berkelanjutan (KKUB) termasuk di dalamnya adalah pemberdayaan sosial ekonomi, pengelolaan sumber daya alam hayati dan penggunaan lahan yang berkelanjutan, energi terbarukan, efisiensi pencegahan polusi energi dan pengelolaan air dan limbah yang sejalan dengan aspek keberlanjutan.

BNI fokus menjalankan bisnis ramah lingkungan dengan memperhatikan penggunaan material, energi dan air, dan penanganan emisi dan limbah. BNI juga senantiasa meningkatkan kesadaran pegawai terkait isu lingkungan, serta menyediakan pelatihan yang memperhatikan aspek lingkungan dan sosial.

Yuk, BNI Hi-Movers kita sama-sama merubah pola hidup dan pikir kita demi keselamatan dunia untuk hidup kedepan yang lebih baik!

SHARE: